21 November 2018

NAPAK TILAS KE YOGYA (Bagian 4 - Merapi Tour: Batu Alien)

Hari ini, 26 Oktober 2018, adalah hari kedua perjalanan kami keliling sekitar kota leluhur kami, Yogyakarta. Di pagi hari kami ikut Tour Merapi ke sebuah rumah museum "Omahku Memoriku" (Lihat Bagian 3).

Setelah sempat berisitirahat, kami kembali mengendarai jeep terbuka dan menuju ke sebuah tempat yang terkenal dengan nama "Batu Alien". 😲

Nama tersebut diambil dari sebuah batu besar yang terlempar dari puncak Gunung Merapi saat meletus di tahun 2010. Karena bentuknya yang unik dan teronggok dengan santainya, ia banyak dikunjungi orang. Sosok batu tersebut menyerupai bentuk wajah orang.

Memang kalau diperhatikan dengan saksama, batu besar tersebut memiliki tekstur wajah, lengkap dengan kedua mata, hidung, mulut dan telinga. Wajahnya menghadap ke atas. Yaaahhh... kalau disebut alien, sebenarnya enggak juga. Mungkin karena berasal dari "dalam bumi" (lawannya "luar angkasa"), maka diasosiasikan dengan "saudaranya alien". 😛😜

Lalu pada tahun 2011 mulai didirikan kawasan wisata yang bernama Batu Alien. Kawasan wisata ini terletak di Dusun Jambu, Kepuharjo ,Cangkringan Sleman.

Para pengunjung dapat mengambil beberapa sudut cantik untuk berfoto-foto.







Sebelum lanjut ke destinasi berikutnya, yaitu Museum Mbah Marijan,
kami menyempatkan berfoto-foto ria dulu...😀
Kemana kita ??

Tidak ada komentar: